8 Pelajar Pelaku Aksi Duel Maut Diamankan Satreskrim Polres Sukabumi

Redaksi
Senin, 06 Mei 2024 | 15:06 WIB Last Updated 2024-05-06T08:08:08Z
Foto : ilustrasi. 

TERBIT.ID, Sukabumi - Polres Sukabumi akhirnya berhasil mengamankan 8 orang pelajar SMP yang di duga terlibat aksi duel maut antar pelajar SMP yang terjadi di Jalan  Babakan, Desa Parakan Lima, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat,Sabtu 4 Mei 2024 sekitar pukul 17.00 WIB. 

Kapolres Sukabumi melalui Kasat Reskrim Polres Sukabumi AKP ali Jupri mengatakan, bahwa 8 orang pelajar SMP dan SMA yang diduga terlibat kasus aksi duel maut dalam tawuran telah di berhasil di amankan jajaran Polres Sukabumi. 

"Bahwa dari ke 8 orang yang diamankan diantaranya siwa SMA itu merupakan Alumni, mereka diamankan sekitar pukul 03.00 WIB pagi, " ujarnya kepada terbit.id Minggu (05/05/2024). 

Lanjut Ali, bahwa pihaknya masih melakukan pemeriksaan terhadap para tersangka yang diduga terlibat dalam aksi duel maut tersebut hingga menelan korban jiwa. 

"Kita masih terus melakukan proses pemeriksaan dan pencarian barang bukti sebuah celurit yang digunakan saat mereka melakukan perkelahian, pelaku yang terlibat aksi duel maut dengan korban sendiri sudah kita amankan," jelasnya.

Menurutnya, aksi duel maut antar pelajar itu memang sengaja dilakukan karna mereka sudah terlebih dahulu berkomunikasi melalui media sosial untuk menentukan waktu dan tempat. 

"Mereka berjanjian lewat media sosial IG saling tangtang, jadi sekarang pola perkelahiannya lewat IG saling tantang lewat sandi. Jadi kalau satu BR (sajam) berarti satu lawan satu," pungkasnya. 

Sementara itu Kasi Humas Polres Sukabumi, IPTU Aah Saepul Rohman mengatakan, bahwa kejadian tersebut berawal adanya alumni dimana korban sekolah saat ini mengajak korban untuk berduel satu lawan satu dengan salah satu pelajar SMP di Kota Sukabumi yang berinisial MF (14 tahun). 

"Tantangan berduel tersebut terjadi pada hari Sabtu 04 Mei 2024 sekitar pukul 17.00 WIB di jalan Babakan, Desa Parakan Lima, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi," ujarnya. 

Menurutnya, pada saat berduel ala gladiator itu, masing masing di antara mereka menggunakan senjata tajam (sajam). Akibatnya korban mengalami luka bacok di bagian kepala tepatnya di pelipis sebelah kiri. 

"Pada saat berduel baik korban maupun pelaku menggunakan senjata tajam dimana korban membawa golok sedangkan pelaku membawa celurit. Korban akhirnya terkena bacokan di bagian kepala sehingga korban banyak mengeluarkan darah dan akhirnya meninggal dunia," singkatnya. 



Reporter : Usep Suherman 
Redaktur : Iyang Sud
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • 8 Pelajar Pelaku Aksi Duel Maut Diamankan Satreskrim Polres Sukabumi

Trending Now

Iklan