Soal Jalan Rusak Ketua DPRD Kab Sukabumi Akan Panggil Dinas Terkait

Redaksi
Minggu, 26 Maret 2023 | 22:29 WIB Last Updated 2023-03-27T12:15:49Z


TERBIT.ID I Sukabumi - Tampung keluhan masyarakat soal jalan rusak. Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Yudha Sukmagara berencana akan panggil dinas terkait untuk meminta klarifikasi terkait banyaknya yang komplain soal jalan rusak.

Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Yudha Sukmagara mengatakan, perlu ada klarifikasi dari Dinas terkait sampai sejauh mana pertanggung jawaban atas proyek yang dikerjakan oleh rekanannya.

“Pembangunan perbaikan infrastruktur jalan ini harus mengedepankan kualitas. Karena kualitas itu nomor satu, jangan sampai baru selesai diperbaiki sudah rusak kembali,” Tegas Yudha.

Lebih lanjut Yudha, Kemudian rencana dan waktu pengerjaannya pun harus dipersiapkan secara maksimal, jangan sampai saat musim  hujan deras dipaksakan. Selain itu, proses pengerjaannya pun harus melalui tahapan-tahapan yang baik sesuai spesifikasi. 

“Kalau memang sudah siap, bangun waktunya jangan dipepet-pepet ke belakang atau akhir tahun. Supaya anggaran yang sudah dikucurkan oleh pemerintah itu tepat guna dan tepat sasaran,” Ungkapnya, pada Minggu, (12/3/2023)lalu.

Pihaknya menegaskan, ada poin penting yang harus diperbaiki ke depan terkait pembangunan infrastruktur jalan ini.

“Ini harus betul-betul bisa dilaksanakan dengan baik supaya bisa mengakat tarap hidup ekonomi di Kabupaten Sukabumi,” pungkasnya. Yudha. (Cking). 

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Soal Jalan Rusak Ketua DPRD Kab Sukabumi Akan Panggil Dinas Terkait

Trending Now

Iklan