Sumur Bor TMMD ke-124 Kodim 0607/Kota Sukabumi Hampir Rampung, Warga Kampung Nagrak Sambut Gembira

Redaksi
Minggu, 18 Mei 2025 | 14:06 WIB Last Updated 2025-05-18T07:08:30Z
TERBIT.ID, Sukabumi - Progres pembangunan sumur bor yang menjadi salah satu sasaran fisik program TMMD ke-124 Kodim 0607/Kota Sukabumi di Desa Cisarua, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Sukabumi, telah mencapai 95 persen. Warga menyambut antusias kehadiran sarana air bersih tersebut.

Upaya Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-124 Kodim 0607/Kota Sukabumi dalam menghadirkan akses air bersih bagi masyarakat terus menunjukkan hasil menggembirakan. Salah satunya melalui pembangunan sumur bor di Kampung Nagrak RT 02 RW 08, Desa Cisarua, Kecamatan Sukaraja, yang progresnya kini telah mencapai 95 persen.

Tahap penyelesaian kini memasuki fase akhir, yaitu pemasangan pipa paralon sebagai jalur distribusi air dari sumur ke bak penampungan serta jaringan saluran ke rumah-rumah warga.

Perwira Seksi Teritorial Kodim 0607/Kota Sukabumi, Kapten Inf Mahmud, menegaskan bahwa pembangunan sumur bor ini menjadi solusi atas kebutuhan vital masyarakat setempat.
“Kami berupaya menyelesaikan tahap finishing secepatnya agar manfaat sumur ini segera dirasakan warga. Pemasangan paralon saat ini tinggal dirapikan,” ujarnya, Minggu (18/05/2025).

Sumur bor dibangun pada titik yang telah melalui kajian geologi untuk memastikan debit air mencukupi dan berkelanjutan. Selain untuk kebutuhan air minum dan sanitasi, fasilitas ini juga akan mendukung sektor pertanian masyarakat di sekitar lokasi.

Kehadiran sarana air bersih ini disambut dengan rasa syukur oleh warga. Salah satu warga, Ibu Sari, mengaku sangat terbantu dengan adanya sumur bor ini.

“Dulu kami harus berjalan jauh untuk mendapatkan air bersih. Sekarang air bisa diperoleh lebih dekat dan mudah. Terima kasih kepada TNI dan semua yang terlibat,” katanya.

Program TMMD ke-124 tak hanya berfokus pada pembangunan infrastruktur semata, namun juga mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat melalui semangat gotong royong. Sumur bor ini menjadi salah satu bukti keberhasilan kolaborasi lintas sektoral demi meningkatkan kesejahteraan warga desa.

Satgas TMMD menargetkan seluruh kegiatan, baik fisik maupun nonfisik, rampung tepat waktu sesuai jadwal yang telah ditetapkan. (R.Cking). 

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Sumur Bor TMMD ke-124 Kodim 0607/Kota Sukabumi Hampir Rampung, Warga Kampung Nagrak Sambut Gembira

Trending Now

Iklan