terbit.id, Sukabumi - Babinsa Desa Jaya Bakti, Kopka Yatno Sutrisno, anggota Koramil 0607-12/Parungkuda, melaksanakan kegiatan karya bakti pembersihan bahu jalan dan saluran air di Kampung Jayabakti RT 26/09, Desa Jaya Bakti, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (17/1/2026) pukul 10.00 WIB.
Kegiatan karya bakti tersebut dilaksanakan bersama Ketua RT 26, Amad, serta warga masyarakat setempat. Pembersihan dilakukan sebagai upaya menjaga kebersihan lingkungan sekaligus mengantisipasi terjadinya genangan air yang berpotensi menimbulkan banjir, khususnya saat musim hujan.
Babinsa Desa Jaya Bakti, Kopka Yatno Sutrisno, mengatakan bahwa kegiatan karya bakti merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap kebersihan lingkungan dan kesehatan masyarakat di wilayah binaan.
“Melalui kegiatan karya bakti ini, kami ingin menumbuhkan kesadaran dan semangat gotong royong masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan, terutama bahu jalan dan saluran air,” ujarnya.
Ia menambahkan, kegiatan seperti ini juga menjadi sarana mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, sehingga tercipta kemanunggalan TNI dengan rakyat.
Sementara itu, Ketua RT 26, Amad, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Babinsa yang selalu aktif mendampingi dan menggerakkan warga dalam berbagai kegiatan sosial kemasyarakatan.
“Kami sangat terbantu dengan kehadiran Babinsa. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut demi lingkungan yang bersih dan sehat,” ucapnya.
Seluruh rangkaian kegiatan karya bakti berlangsung dalam keadaan aman, tertib, dan kondusif.

